Kamis, 12 Juni 2014

PANDUAN MENDELEY

Salah satu hal penting dalam penulisan karya tulis ilmiah adalah aspek pengolahan daftar pustaka, seringkali kebanyakan penulis masih melakukan cara-cara manual yang membutuhkan waktu lebih lama dalam pengerjaannya. Salah satu solusi yang bisa dipakai adalah dengan menggunakan program open source “mendeley” yang diintegrasikan dengan web browser mozilla dan juga MS Office word (Minimal versi 2007). Berikut adalah cara langkah demi langkah nya :
1.1       Registrasi akun
1)         Jalankan program web browser mozilla (Bila mozilla belum terpasang, mohon lakukan instalasi terlebih dahulu, file program ada di folder latihan, atau bisa juga download terlebih dahulu ke mozilla.com)
2)         Lakukan akses internet
3)         Akses alamat http://www.mendeley.com
4)         Input nama depan, nama belakang dan alamat email
5)         Klik sign up & download
6)         Isi password, konfirmasi password
7)         Pilih disiplin ilmu, contoh : medicine
8)         Pilih current status : student
9)         Klik create my account
10)       Abaikan pilihan download mendeley desktop, jangan di klik (namun khusus yang belum memperoleh program mendeley, silahkan di klik untuk mendownload)
11)       Buka inbox akun email yang sebelumnya digunakan untuk registrasi akun mendeley
12)       Lakukan verifikasi dengan mengklik link di dalam email verifikasi tersebut
13)       Muncul keterangan “Your account has been successfully verified”
1.2       Instalasi program mendeley
1)         Buka file software yang sudah disiapkan di dalam folder latihan – reference manager (Untuk yang telah menngunduh, maka bisa juga digunakan file tersebut)
2)         Klik program mendeley-desktop-1.0.1-win 32 untuk window
3)         Lakukan proses instalasi mendeley desktop
4)         Apabila instalasi sudah selesai, log in dengan user alamat email dan password yang sebelumnya digunakan ketika registrasi
5)         Klik tombol tools – install web importer
6)         Halaman mozilla akan terbuka secara otomatis, dan muncul halaman import, klik dan drag tombol merah import to mendeley, pindahkan ke toolbar mozilla
7)         Buka kembali mendeley desktop, klik tools – install MS word plugin (Pada tahap ini pastikan program microsoft seperti office dalam keadaan tidak aktif)
8)         Apabila instalasi plugin berhasil, maka muncul keterangannya
1.3       Input database referensi eJournal
1)         Mencari file eJournal di web : search.ebscohost.com
2)         Pilih medline with full text
3)         Ketik keyword di kotak pencarian, contoh : pharmacology
4)         Klik tombol checklist full text pada bagian Refine your search, dan klik update
5)         Pilih journal, klik tombol PDF Full Text, save file di drive komputer
6)         Buka mendeley desktop, dan klik add file
7)         Arahkan browse file ke file eJournal yang telah disimpan sebelumnya
8)         Cara alternatif input database : Buka folder latihan ejournal, pilih salah satu eJournal, drag ke dalam mendeley desktop
1.4       Input database referensi textbook
1)         Buka mozilla, akses amazon.com
2)         Input judul textbook yang dicari, dan pilih kategori books
3)         Pilih salah satu buku dari hasil pencarian
4)         Setelah diperoleh, klik tombol import to mendeley pada toolbar mozilla
5)         Apabila mendeley meminta anda untuk log in, masukan user dan password
6)         Buka mendeley desktop
7)         Klik sync library
8)         Cek di bagian recently added
1.5       Penggunaan integrasi dengan MS Word
1)         Buka MS Word
2)         Ketikan =rand(1) dan klik enter (ini merupakan salah satu trik untuk membuat suatu paragraf secara otomatis)
3)         Pada bagian akhir kalimat, tempatkan kursor, klik references – insert citation
4)         Klik tombol go to mendeley
5)         Mendeley dektop akan secara otomatis terbuka, klik referensi eJournal atau textbook yang ingin kita sitasi, kemudian klik Send citation to Word Proccessor
6)         Hasil sitasi muncul dengan format (Nama, tahun)
7)         Pindahkan kursor di bagian bawah paragraf, klik references – insert bibliografi


1 komentar: